Ny. Sri Legi Astuti Narjo Lantik Ketua TP PKK Kecamatan Songgom, Jatibarang, Kersana dan Larangan

LARANGAN, hari ini Rabu (21/10/2020) bertempat di Aula Balai Desa Slatri Kec.Larangan diadakan Pelantikan dan Serah Terima Jabatan 4 Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan, Acara dimulai dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan Pembacaan Surat Keputusan (SK) Ketua TP.PKK Kabupaten Brebes tentang  Pengangkatan dan Pemberhentian Ketua Tim Penggerak PKK Kec. Jatibarang, Songgom, Kersana dan Larangan.

Dalam Sambutannya Ketua TP PKK Kabupaten Brebes Ny. Sri Legiastuti menyampaikan amanat  kepada  Ketua TP PKK Kecamatan yang dilantik agar melaksanakan tugas dengan baik.

Pelantikan dan serah terima Jabatan Ketua TP PKK hari ini antara lain Ny. Arifiyani Nur Ari Haris Yuswanto sebagai Ketua TP PKK Kec.Songgom, Ny. Suwarni Moch.Sodiq sebagai Ketua TP.PKK Kec.Jatibarang , Ny. Tohiroh Kusoyim Sebagai Ketua TP.PKK Kec.Kersana, dan Ny.Sri Leni Mulyawati Sudiyanto sebagai Ketua TP.PKK Kec.Larangan.

Acara yang dihadiri oleh anggota TP PKK 4 Kecamatan tersebut, juga dihadiri oleh Camat Songgom, Jatibarang, Kersana, Larangan dan Salem sebagai Ketua Pembina Tim PKK Kecamatan. Acara diahiri dengan ucapan selamat dan ramah tamah. (SMF)

 

 

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Tinggalkan Komentar

Post Terkait

Pa lurah, ganing aku ora olih….?

Larangan, larangan.brebeskab.go.id , sesuai dengan Surat Sekretaris Daerah Kabupaten Brebes nomor 460/0960/2022 tanggal 09 September 2022 perihal pelaksanaan penyaluran BLT BBM  periode bulan September, Oktober,