Gubernur Jateng Tinjau Jembatan Kamal dan Penerima Bantuan Listrik Gratis

Kamal, larangan.brebeskab.go.id salah satu lokasi  kunjungan kerja Gubernur Jawa Tengah ke Kabupaten Brebes hari ini Selasa (25/01/2022) adalah ke Desa Kamal Kecamatan Larangan yaitu meninjau lokasi Jembatan Kamal yang rusak terkena arus sungai dan ke rumah penerima bantuan listrik gratis dari pemerintah.

Camat larangan yang hadir mendampingi menyampaikan keterangan ada beberapa agenda Gubernur hari ini di Desa Kamal , “Gubernur Jawa Tengah hari ini akan ke lokasi Jembatan Darurat Desa Kamal akibat rusaknya jembatan terkena derasnya air Sungai , juga akan langsung bertemu warga penerima listrik Gratis”. Terang Drs. Eko Supriyanto,Msi.

” Di Desa kami (Kamal, red) ada 10 Penerima Bantuan Listrik Gratis, dan tadi sudah dicek langsung oleh Gubernur Jateng ibu Sukem RT 4 RW 6 dan Ibu Kasniwen RT 3 RW 2 Kamal”. Terang Kades Tasim yang juga berharap agar Pemerintah segera membangun jembatan Kamal yang rusak, karena menjadi satu-satunya akses masyarakat menuju ke ibukota kecamatan dan Kabupaten.

Dikarenakan medan yang sulit dan rusaknya jembatan Kamal,. Gubernur Jawa Tengah dan rombongan bergerak menggunakan kendaraan roda dua (motor), ” Saya pesan kepada Masyarakat agar tetap menjaga Prokes dan mengaktifkan lagi Jogo tonggo,”. Ujar Gubernur. (SM)

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Tinggalkan Komentar

Post Terkait

Pa lurah, ganing aku ora olih….?

Larangan, larangan.brebeskab.go.id , sesuai dengan Surat Sekretaris Daerah Kabupaten Brebes nomor 460/0960/2022 tanggal 09 September 2022 perihal pelaksanaan penyaluran BLT BBM  periode bulan September, Oktober,